Dolungo, Jakarta- Anda yang ingin mudik Lebaran tapi belum dapat tiket Kereta Api, jangan khawatir. KAI akan menjual ribuan tiket 40 perjalanan KA tambahan mulai tanggal 16 April 2018 pukul 00.01 WIB.
Sebanyak 23.752 seat per hari KA tambahan akan serentak dijual mulai 16 April dini hari tersebut. Berikut adalah daftar nama KA tambahan Lebaran 2018:
Sebanyak 20 nama KA tersebut akan mulai beroperasi di tanggal yang bervariasi. Sebagian besar mulai beroperasi pada 8 Juni hingga 25 Juni 2018.
Namun ada beberapa nama KA yang beroperasi lebih awal, misalnya Kertajaya Lebaran, Brantas Lebaran, dan Mataram Premium yang sudah mulai dioperasikan mulai tanggal 5 Juni 2018 hingga 26 Juni 2018.
Masyarakat dapat melakukan pemesanan tiket KA tambahan ini melalui aplikasi KAI Access, website kai.id, contact center 121, gerai, minimarket, jaringan PPOB, website dan mobile apps yang dikelola oleh mitra yang telah bekerja sama dengan KAI.
Pada masa angkutan Lebaran tahun 2018 ini, KAI memperbesar kapasitas bandwidth dari 150 MB menjadi 400 MB untuk kelancaran akses pemesanan tiket.
Selain itu, KAI juga memperkuat sistem keamanan dengan meng-upgrade sistem firewall untuk meminimalisasi risiko adanya gangguan sistem IT serta mengoptimalkan server-server penjualan tiket KA. (Sumber: kai.id)